Duh belakangan ini saya semakin jarang menulis di blog. Paling tidak 3 bulan belakangan. Saya baru menyadari kini, pertama belakangan saya terlalu sibuk untuk mengurus penerbitan dan penjualan buku-buku saya, kesibukan di sekolah sebagai wali kelas tapi kemudian ketika libur Natal dan Tahun Baru saya malah asyik leha-leha di rumah dan menyelesaikan tugas akhir tahun yang menyenangkan yang tanpa sengaja saya rencanakan dan dieksekusi dengan baik bersama dua teman baru saya dari Jakarta. Ya saya baru saja menyelesaikan sebuah riset kecil-kecilan tahap awal dan akan berlanjut mungkin setelah saya selesai belajar IELTS 3 bulan lagi. Ahh. Betapa sok sibuknya saya. Heheehe... saya memang sedang menikmati kejombloan saya dan segala aktivitas penting saya dengan banyak orang. 2014 masih jomblo juga, Dicky? *melotot, senggol bacok!!!* Hahahahah....
Tapi begitulah kawan, hidup cuma sekali so nikmati semua kesempatan yang datang padamu, apalagi yang gratis dan muda tapi menyenangkan dan bisa menambah daftar pengalamanmu di CV, *mungkin yaaa*... atau paling tidak, suatu saat lu sonde gigit jari karena melewatkan suatu kesempatan, misalnya karena pacar lu melarang lu ikut itu kegiatan. Jadi jomblo itu ada enaknya, meeeen! *hibur diri* hahahaha
Dan syukurlah di sore yang kelabu ini. *langitnya lho yaaa... bukan hati saya! bukaaan...* entah kenapa saya bersemangat untuk menulis, meski tugas banyak dari kursus saya di ELTA. Hmm... syukurlah saya bisa mengupdate blog ini. Masih hidup dia! Horee....
Ketika liburan di rumah di akhir Desember 2013 hingga awal Januari 2014, sebenarnya saya punya banyak waktu kosong dan inspirasinya banyaak cuma ya saya lebih fokus untuk bercengkrama dengan keluarga, update instagram, riset di tempat yang keren bernama Fatumnasi. Weits, riset? Yang penasaran saya riset apa, mungkin bisa pantai salah satu episode Indonesia Bagus di NET yang bakal tayang Sabtu ini (17 Jan 2014) atau maybe next week *belum tanya kepastian ke mbak Ranti dari NET soalnya*, kalau ketinggalan tayangannya jang khawatir kaka, bisa nonton di Youtube ju ko... atau kalo sonde bisa beli Jurnal Sastra SANTARANG edisi Januari 2014, beta ada singgung itu di sana.
Bagi beta update blog adalah menulis di laptop segala pengalaman atau hasil pengalaman lalu posting ke Naked-Timor tapi pas liburan beta memang menulis tetapi menulis sesuatu yang belum saatnya beta posting. Pastinya cerpen. Masih berbau Kanuku Leon buku kedua beta. Sayangnya pas liburan beta lebih suka memasak ketimbang update blog. Ya beta suka memasak. Mau dimasakin???
Dan akhirnya beta menulis ngalor ngidul ini, dan lu masih baca ju? Horeee....
Tapi suer, menulis itu salah satu terapi bagi beta. Tulis apa saja. Menulis sonde harus lu jadi seperti Mario Lawi atau Ayu Utami atau seperti Pramudya baru lu tulis. Tulis sa. Tanpa harus orang baca ju bae. Itu menyenangkan. Dan lebih menyenangkan kalau apa yang lu tulis ternyata membawa banyak sekali keuntungan buat lu. Seperti yang beta rasakan tahun 2013 lalu.
Apa sih?
Beta su aktif menulis di blog sejak tahun 2007. Lalu ketemu dengan banyak sekali teman hebat yang positif dan menginspirasi. Sebut saja Tuteh Pharmantara, Sandra Frans, hingga Mario F Lawi dan Amanche Frank. Ada banyak lagi teman-teman saya yang hebat di Komunitas Blogger NTT dan Komunitas Sastra Dusun Flobamora. Saya bisa dekat dan berteman dengan mereka karena efek langsung dari aktivitas saya: menulis.
Kedua, tahun lalu saya bisa jalan-jalan yang sebagian besar gratis karena saya aktif menulis. Awal tahun ke Ende, tengah tahuh ke Festival Blogger Asean di Solo, lalu ke Makassar International Writers Festival di Makassar, dsb. Menjelang akhir tahun saya diundang ke Temu Sastra MPU di Banten. Oke, menulis dan bisa jalan-jalan gratis. Beta su buktikan. Ya meski belum diundang ke Londong atau Sydney misalnya, tapi beta senang! Mungkin suatu saat. Tahun 2014 maybe? *teriak Amiiiiin kuat-kuat*. Berharap semesta mendengar dan mendukung teriakan saya.
Ketiga, karena sering menulis tentang hal-hal unik di sekitar beta, paling tidak soal kampung halaman beta, beberapa kali misalnya ditelepon orang yang tidak dikenal karena yang bersangkutan dalam berbagai alasan ingin mengetahui lebih tentang apa yang saya tulis (misalnya ybs seorang wartawan, penulis, dosen,peneliti ataupun seorang traveler). Berbagi sesuatu yang kita punya kepada banyak orang itu menyenangkan. Dan yang paling baru adalah misalnya saya ditelepon oleh seseorang dari sebuah stasiun televisi Nasional dan meminta saya untuk menjadi figur utama dalam program mereka. Aih, masuk TV nasional gratis selama 30 menit itu lumayanlaaah. Karena apa? Karena saya rajin menulis.
Oh my God, saya jadi mereka 3 bulan tidak menulis di blog membuat saya seperti kehilangan satu dua titik kesempatan untuk lebih baik, lebih beruntung *maybe* dari tahun sebelumnya.
Ah, Tuhan. Ada begitu banyak mimpi yang akan saya wujudkan tahun ini. Berikanlah yang terbaik untuk saya. Btw, jangan seperti saya yang masih ogah-ogahan menulis, meski berkat dari menulis masih lancar. *berdoa Tuhan jangan cabut kesempatan itu!* hehehehehe...Ayo mulai sekarang cobalah untuk aktif menulis. Yakin saja bahwa di dunia ini ada Milyaran manusia dan ada sekian darinya yang aktif memakai internet. Pasti adalah yang membaca tulisanmu, mereka mendapat sesuatu dan mungkin saja setelahnya giliran lu yang mendapat sesuatu. Semesta sonde buta, kawan! Tuhan apa lai!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Beta tunggu lu pung komentar di sini, danke...