Minggu, 17 Juni 2012

Lukisan Bintang Clarissa

Percakapan suatu siang di sebuah rumah mungil di bilangan Nonohonis Soe
Saya: Wah Bintang, gambar apa itu? kereeen....
Bintang: gambar Bintang kalo sudah besar (umurnya sekarang 7 tahun, SD kelas 1), saat lagi upacara bendera di sekolah, Bapa Di... (ia memanggil saya Bapa Dicky)
Saya: keren..keren. sudah besar? pas kapan? kelas berapa?
Bintang: pas Bintang su SMP
Saya: kalau begitu, nanti besar Bintang mau jadi apa?
Bintang: jadi ibu dokter...
Saya: toooooosss *sambil mengadu telapak tangan dengan telapak tangan bintang...*

Kalaupun gambarnya hilang, kelak nantinya Bintang (semoga saja) masih bisa melihat karya masa kecilnya di blog ini. Melihat dan bikin dia bangga, kalau masa kecilnya memang bahagia....
Dan kelak ketika remaja, ia selalu percaya bahwa ia selalu melakukan semua hal baik itu di rumah berkat memori manis masa lalunya, sehingga selalu ada alasan untuk percaya kepada rumahnya sendiri, lebih dari apapun di luar rumahnya (lingkungannya bermainnya, teman bermainnya...).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Beta tunggu lu pung komentar di sini, danke...